Petani Lhoong Tanam Bawang Merah Perdana

AcehHeadline.com | Aceh Besar- Petani Lhoong yang berada di Gampong Saney, Aceh Besar, melakukan tanam perdana bawang merah, Kamis (2/11/2023).

Penanaman bibit bawang merah merupakan bantuan seorang anggota DPRA, Abdurahman dari Fraksi Gerindra yang disalurkan melalui kelompok Tani Kreasi Baru untuk dibagikan kepada masyarakat Gampong Saney.

Bantuan dengan jumlah 5 Ton bibit bawang merah, kegiatan tersebut juga ikut  dibantu oleh sejumlah anggota BPP (Balai Penyuluh Pertanian) Lhoong, Aceh Besar.

Yusriansyah SST, Koordinator BPP Lhoong berharap hasil dari bibit bawang merah ini dapat menjadi modal berkesinambungan bagi petani Gampong Saney yang saat ini sudah dikenal sebagai salah satu daerah sentral penghasil Bawang merah.

“Tentu diharapkan pada petani bawang, dengan adanya bantuan dari pemerintah ini dapat menjadi modal untuk terus membudidayakan varietas bawang merah ini, hingga memberikan nilai ekonomi bagi petani.”

Nazaruddin (47), salah satu petani bawang, mengatakan, budidaya bawang merah ini bukan merupakan hal baru lagi bagi mereka, walaupun wilayah Gampong Saney sendiri berada di pesisir pantai yang notabennya lahan tanah bercampur karang laut, namun kualitas bawang di sini diakuinya sangat bagus.

Meskipun, perawatan terhadap tanaman bawang ini harus dilakukan dengan serius, baik pemberian pupuk yang tepat dan penyiraman obat-obatan yang harus memperhatikan kondisi pertumbuhan bawang dan hama yang akan menyerang agar nantinya didapatkan panen yang bagus.

“Menanam bawang memang hanya menghabiskan waktu 2 bulan hingga panen, namun perawatan yang intensif biasanya baru dimulai pada bulan kedua, dengan pengedalian hama ulat dan layu daun yang sering menyerang,” paparnya

Selain itu, petani yang saat ini menjabat Geuchik Gampong Saney tersebut, mengucapkan terima kasih kepada BPP Lhoong, Dinas Pertanian Aceh Besar, bapak Abdurahman yang telah mendampingi dan membantu para petani selama ini.

“Semoga penanaman bawang merah tahun ini dapat menghasilkan panen yang baik, hingga harapan kami nantinya penen tersebut, dapat dihadiri oleh PJ Bupati Aceh Besar, bapak Iswanto, ke kampung kami,” harapnya sambil tersenyum.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *