Iswanto Hadiri Pembukaan PON XXI Cabang Olahraga Terjun Payung 

AcehHeadline.com | Aceh Besar,-  Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto SSTP MM menghadiri opening ceremony Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh – Sumut Tahun 2024 Cabang Olahraga Terjun Payung yang dilaksanakan di selter Galaxy Lanud Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar, Minggu (08/09/2024).

Pembukaan cabang Olahraga Terjun Payung tersebut diikuti oleh seluruh kontingen yang didampingi oleh Pengurus Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) serta para pelatih dari masing-masing Provinsi di Indonesia.

Ketua FASI Provinsi Aceh Kolonel Pnb Hantarno Edi Sasmoyo, M. Han didampingi Kapten Pas Rico Falcon Kurniawan S.T.Han Ketua Panpel terjun payung membuka Cabang Olahraga Terjun Payung sebagai pertanda dimulainya perlombaan dan penilaian bagi para atlet PON XXI tersebut.

“Kami ucapkan selamat datang kepada para atlit Terjun payung dari seluruh tanah air, mari berpartisipasi dengan semangat, semoga dapat menghaeumkan nama daerah masing-masing dan raihlah juara, maka dengan ini Cabang Olahraga Terjun Payung secara resmi saya nyatakan dimulai,” ujar Edi.

Di sela-sela kegiatan, Ketua Panpel terjun payung menyampaikan dari 11 kontingen terjun payung melibatkan 87 atlet yang akan berlomba di 3 kategori dengan 6 nomor yang akan dipertandingkan yaitu, ketepatan mendarat, Kerjasama di Udara, dan Kerjasama antar parasut.

Sementara itu, ratusan masyarakat Aceh Besar terlihat berduyun-duyun untuk menunggu atraksi terjun payung para atlit PON XXi tersebut.

Mereka terlihat menyesaki area tanggul Blang Bintang yang merupakan lokasi paling strategis untuk menyaksikan terjun payung.

Mukhtar (44) merasa bangga bisa menyaksikan langsung Terjun payung PON XXI Aceh -Sumut, ia bersama keluarga sejak pagi telah menunggu saat-saat menegangkan itu.

“Saya sudah lama sekali tidak melihat terjun payung ini, paling dulu saat 17 Agustus saja pernah ada. Sehingga saya sekeluarga sudah menunggu ini sejak pagi tadi, tentu sja kami mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan PON di Aceh, kami terharu dan merasa terhormat,” ujarnya.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *