Bersama Istrinya, PJ Walikota Banda Aceh Hadiri Rakernas Apeksi XVII di Balikpapan

AcehHeadline.com | Balikpapan – Pj Walikota Banda Aceh, Amiruddin memastikan diri hadir pada Rakernas XVIII Apeksi yang berlangsung di Balikpapan, Kalimantan Timur.Senin (3/6/2024)

Amiruddin bersama istri, Wardiati sudah tiba di Bumi Manuntung untuk mengikuti rangkaian kegiatan Rakernas.

Saat menginjakkan kakinya di Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan, orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Banda Aceh itu disambut dengan pengalungan bunga.

Sebagaimana diketahui, Rakernas XVII APEKSI dijadwalkan berlangsung hingga tanggal 6 Juni 2024 dengan agenda utama membahas berbagai isu strategis terkait pemerintahan daerah di seluruh Indonesia.

Rakernas XVIII Apeksi  kali ini direncanakan akan dibuka Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

98 wali kota anggota Apeksi akan hadir membahas isu-isu penting yang dibahas pada forum ini.

Amiruddin mengatakan Rakernas Apeksi di Kota Balikpapan ini merupakan momentum penting bagi kota-kota di Indonesia, termasuk Banda Aceh untuk bersinergi dalam menghadapi berbagai tantangan dan peluang pembangunan.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *